Salam Strike!!

Umpan Jitu - Saat akan memancing kita harus memperhatikan beberapa faktor yang sangat berpengaruh seperti jam memancing, cuaca, tempat memancing dan racikan umpan. Umpan yang digunakan harus sesuai dengan target ikan, dan keadaan air kolam tersebut. Dan berikut ini kita akan berbagi resep umpan ikan mas air hijau yang paling jitu.

Resep Umpan Ikan Mas Air Hijau Sederhana Mudah Dicari!!


Umpan Ikan Mas Air Hijau 1

Bahan :
  • 4 butir kuning telur ayam
  • 1 lembar daun pandan
  • 2 ekor ikan kembung
  • 2 bungkus pelet jitu
  • 250gr kroto
  • 1/4 batang keju
  • Essen Khusus ikan Mas

Cara Meracik :
  • Rendam pelet didalam air hangat
  • Haluskan daging ikan kembung, campurkan dengan kuning telur dan keju. Aduk hingga merata
  • Setelah itu tambahkan pelet pada adonan, aduk kembali
  • Masukkan adonan ke dalam plastik dan kukus selama 30 menit
  • Masukkan kroto kedalam adonan dan kukus kembali selama 15 menit
  • Saat akan digunakan, tambahkan 5-8 tetes essen ikan mas

Umpan Ikan Mas Air Hijau 2

Bahan :
  • 1/2 sachet paikin merah
  • 1/2 kaleng deho
  • 1 sachet kinoy super
  • 2 butir telur bebek
  • 1 lembar daun pandan
  • 100 gr kroto

Cara Meracik :

Tuangkan telur kedalam plastik dan kocok hingga berbuih, setelah itu tambahkan umpan paikin merah, daun pandan dan kroto, aduk hingga merata. Kukus adonan selama 10 menit, kemudian tambahkan kinoy dan deho setelah dikukus. Umpan siap digunakan.
Saat umpan akan digunakan, biasanya para pemancing akan menambahkan essen oplosan yang dipercaya dapat meningkatkan performa umpan lebih jitu. Salah satu essen oplosan yang sangat cocok untuk mancing ikan mas yaitu Essen SemarWangi.

Rekomendasi Essen Oplosan Ikan Mas Air Hijau Terjitu - Essen SemarWangi


Salah satu produk essen oplosan yang paling ampuh untuk mancing ikan patin galatama yaitu Essen SemarWangi. Produk essen ini merupakan produk terbaru dari Jaya Pancing Tasikmalaya yang diproses oleh para ahli dan terbuat dari bahan-bahan berkualitas dan tentunya aman.

Essen SemarWangi ini hadir dengan varian aroma essen yang beragam dan dengan keunggulannya masing-masing. Dan yang paling cocok untuk mancing ikan mas air hijau yaitu Essen SemarWangi dengan aroma Amis Wangi. Essen ini juga bisa digunakan untuk mancing ikan mas kilo gebrus dan galatama.

Mau Merasakan Kedahsyatan dari Essen SemarWangi ini? Yuk Pesan Sekarang dan Hanya Pada Kami Selaku Distributor Resmi Essen SemarWangi.

0 Komentar